Ketua AMPG Aceh Utara: Semoga Kita Makin Solid


Senin, 27 Maret 2017 - 20.51 WIB


ACEH UTARA - Angkatan Muda Partai Golkar (AMPG) Aceh Utara mengapresiasi langkah Ketua Umum AMPG, Fath El Foth A Rafiq dalam memperjuangkan AMPG sehingga menjadi sayap garda terdepan dalam partai Golkar sebagai pengamanan suara Golkar dalam setiap Pilkada dan Pileg.


Dalam kesempatan Rapimnas ke II kemarin 26-27 Maret 2017, ketua umum menjelaskan maksud dan tujuan adalah untuk menyamakan presepsi guna membahas dan merumuskan kebijakan-kebijakan strategi dan langkah taktis,konsilidasi AMPG secara masif dan terukur sebagai garda terdepan dalam pelaksanaan pogram partai Golkar setiap jenjang dari pimpinan pusat sampai ke tingkat pimpinan pusat AMPG guna merumuskan bentuk kegiatan yang menjadi tolak ukur persiapan pelaksanaan pileg dan Pilpres 2019 termasuk pengamanan suara-suara partai Golkar yang langsung ditanda tangani Ketua Umum Partai Golkar Setya Novanto dalam Rapimnas kemaren.


Pada kesempatan itu, Ketum juga menambahkan agar seluruh ketua tingkat I dan II agar menyiapkan inftastruktur di setiap tingkatan pengurus AMPG, badan pengurus pemula dan pemilih muda yang akan menjadi basis penambahan suara yang bisa mencapai target pemenangan Partai Golkar dalam pemilu 2019.


Juga menyatukan pandangan dan gagasan melalui rekomendasi dan pernyataan baik untuk kepentingan internal AMPG dan partai Golkar itu sendiri dan external bangsa dan negara yang menjadi sikap dan komitmen generasi muda Indonesia yang memiliki loyalitas pada partai Golkar setia berbakti dan sedia berbakti bagi pembangunan bangsa dan negara Indonesia dalam menjaga dan melestarikan nilai-nilai kebangsaan yaitu UUD 1945, Proklamasi 17-8-1945 dan Bhineka Tuggal Ika sebagai generasi penerus perjuangan Bangsa.


"Kita berharap usai Rapimnas II di Hotel Clarion kota Makasar, kita semakin solid dan semakin cerdas dalam mengamban tugas jangan ada perbedaan antara kita dengan satu tujuan yang sama," tutup Ketua AMPG Aceh Utara, T. M. Isa Aziz, kepada Kabar Satu, Senin (27/3/2017). []
Bagikan:
KOMENTAR