Bocah Tangse Tewas Tersengat Listrik Di Kebun Dinas Pertanian Pidie


Selasa, 01 Maret 2022 - 09.11 WIB



SIGLI - Seorang bocah ditemukan tewas mengenaskan dengan luka bakar di kaki diduga akibat tersengat listrik penghalau hama di kebun milik Dinas Pertanian dan Tanaman Pangan Pidie di Dusun Lombo, Gampong  Ulee Gunong, Kecamatan Tangse, Senin (28/2/2022) pagi.

M Suhil (12) dikabarkan hilang sejak Minggu pagi kemarin. Bocah yang masih duduk di bangku kelas 4 sekolah dasar itu pergi dari rumah hendak bermain, namun sampai sore korban tidak pulang sehingga keluarga sempat mencari ke sekitar desa.


Sampai tengah malam korban belum ditemukan sehingga warga dan keluarga menghentikan pencarian, kemudian dilanjutkan pagi tadi. Sampai seorang warga yang ikut melakukan pencarian menemukan korban dalam kondisi tidak bernyawa di kebun milik pemerintah di desa tersebut.

“Jasad korban ditemukan tadi pagi sekitar pukul 06.00 WIB, posisi terlentang dengan sedikit luka bakar di kaki kiri. Dugaan sementara M Suhil meninggal dunia karena tersengat listrik penghalau hama yang dipasang di kebun milik Dinas Pertanian dan Tanaman Pangan Pidie,” ucap Kapolsek Tangse Heri Haryanto. 


Kata Heri, pihak keluarga sudah mengadukan kejadian tersebut ke pihaknya dan saat ini sedang dilakukan penyelidikan.


“Kita masih periksa saksi-saksi dan tadi petugas sudah melakukan olah TKP untuk memastikan apa ada unsur kelalaian atau unsur-unsur pidana lainnya hingga menyebabkan korban meninggal dunia,” pungkasnya.





Sumber : Anteroaceh.com
Bagikan:
KOMENTAR