Danrem Lilawangsa, Diharapkan Kehadiran Tim Wasrik Sebagai Masukan Konstruktif


Rabu, 13 September 2017 - 17.51 WIB


LHOKSEUMAWE-- Kehadiran Tim Wasrik Itdam Iskandar Muda, jangan di jadikan sebagai sesuatu kendala, namun diharapkan sebagai peluang untuk memperoleh masukan konstruktif dan pemecahan berbagai masalah, khususnya yang bersifat teknis atau prosedural, agar dapat dijadikan acuan bagi pelaksanaan tugas selanjutnya.


Hal itu disampaikan Kepala Staf Korem (Kasrem) 011/Lilawangsa Letkol Inf Shofanuddin membacakan sambutan Komandan Korem (Danrem) 011/Lilawangsa Kolonel Inf Agus Firman Yusmono, pada acara taklimat awal pengawasan dan pemeriksaan inspektorat Kodam Iskandar Muda, di Aula Yudha Korem Lilawangsa setempat, Rabu (13/9).


Kehadiran Tim Wasrik Inspektorat Kodam Iskandar Muda (Itdam IM) yang Diketuai oleh Kolonel Inf Fajar Budiman beserta Tiga Belas Anggota tim di Makorem 011/LW, dalam rangka pengawasan dan pemeriksaan di lingkungan TNI, yaitu fungsi pengendalian sebagai tahapan penting dalam upaya mendukung suksesnya program pembinaan TNI ke depan, khususnya di Satuan Korem 011/Lilawangsa dan jajarannya.


Kasrem menyebutkan, saat ini Korem Lilawangsa dan jajarannya mendapat kesempatan menerima kunjungan kerja tim wasrik Inspektorat Kodam Iskandar Muda, guna memperbaiki kinerja satuan di jajaran Korem 011/LW. Semoga kehadiran tim wasrik dapat memberikan contoh maupun masukan Konstruktif bagi kemajuan Korem 011/Lilawangsa.


Selain itu, pengawasan merupakan tindakan preventif dalam rangka mengantisipasi kemungkinan terjadinya inefisiensi di segala bidang. Fungsi wasrik dalam suatu organisasi maju dan modern merupakan sebuah proses dan mekanisme, maupun integral dari sebuah sistem, serta peran yang sangat penting dan menentukan keberhasilan bagi kelangsungan suatu organisasi yang harus dilaksanakan.


Diakhir sambutannya Komandan Korem, diharapkan, dapatnya tim wasrik Itdam IM memberikan arahan kepada Staf/satuan jajaran Korem 011/LW, dan kepada seluruh Komandan atau Pimpinan satuan jajaran beserta staf Korem 011/LW, agar memberikan data atau keterangan secara benar, lengkap, terbuka dan jujur, guna kelancaran pelaksanaan tugas tim wasrik Itdam IM sehingga bermanfaat bagi penyempurnaan pelaksanaan tugas pokok Korem 011/Lilawangsa kedepan, Pungkas Kasrem.


Acara taklimat awal pengawasan dan pemeriksaan inspektorat Kodam IM, turut dihadiri antaralain, Kasrem 011/LW, para Komandan/Kepala Satuan Dinas Jawatan, para Kasi Korem 011/LW, dan para personel yang terlibat pada kegiatan Wasrik. (Kingli)
Bagikan:
KOMENTAR