KNPI Pijay Akan Perpanjang Waktu Pengalangan Dana Peduli Rohingya.


Jumat, 22 September 2017 - 10.01 WIB


PIDIE JAYA - Para relawan pengalangan dana untuk peduli rohingya melalui posko Komite Nasional Pemuda Indonesia (KNPI) Kabupaten Pidie Jaya (Pijay) akan perpanjangkan waktu untuk lakukan pengalangan dana.


Koordinator pengalangan dana untuk rohingya, Zikrillah,SP,  menyebutkan dengan mengingat banyaknya gerakan dari masyarakat yang ingin membantu warga rohingya.


"Waktu sudah kita perpanjang, mengingat banyak nya gerakan dari masyarakat yang ingin membantu warga Rohingya. Kita akan tutup aksi Galang sumbangan jika semua desa sudah terkafer, pada hal rencana semula sampe tanggal 15 Sep 2017, tapi sekarang kita perpanjang sampe dengan 15 Okt 2017,"terangnya.


Menurut Zikrillah, SP, sampai saat ini dana yang sudah terkumpul saat ini sebesar Rp 36.300.000 juta, itu semua bersumber dari pengguna jalan raya, SPBU, sekolah dan donasi perorangan. Sedangkan dana dari desa masih di kantor camat masing-masing.


"Insya Allah Selasa atau Rabu kita sudah mengumpulkan dana dari sejumlah desa yang ada di Kabupaten Pidie Jaya dana yang sudah terkumpul tersebut terhitung sampai Selasa tanggal, 19 Setember 2017," sebut Zikrillah. (Jem).
Bagikan:
KOMENTAR