Banda Aceh - Pengurus Wilayah Pelajar Islam Indonesia (PII) Aceh akan mengelar Advance Training, Jumat (16/09/2022).
Kegiatan tersebut, bakal dilaksanakan pada Jumat, 23 September - 03 Oktober 2022, bertempat Tempat di Hotel Jeumpa Banda Aceh.
Ketua OC Khabir Khalid menjelaskan, pihaknya akan bekerja semaksimal mungkin agar kegiatan nasional ini bisa berjalan dengan sukses.
SC Zahratin Humairah menuturkan, bahwa kegiatan ini nantinya akan melahirkan kader-kader paripurna muda di PII yang akan mendidik anak-anak bangsa dalam kepemimpinan.
Diketahui, Leadership Advance Training adalah pendidikan Training terakhir dari PII dimana jenjang ini adalah menuju nya paripurna kader pelajar islam indonesia, menjadi instruktur.
Adapun di dalamnya terdapat Leadership Basic Training ( LBT ) Selanjutnya Leadership Intermediate training (LIT) dan jenjang terakhir Leadership Advance Training ( LAT ).
Kegiatan ini menjadi ajang bergengsi dan skala nasional, kita berharap nanti nya kader atau peserta yang lulus mampu memberikan sumbangsih terbaik nya untuk negeri tercinta dalam bingkai kepemimpinan.***