Sambut Bulan Ramadhan Socolatte Dan Bank Aceh Sponsori Donor Darah.


Rabu, 30 Maret 2022 - 14.50 WIB



PIDIE JAYA - Dalam menyambut bulan suci ramadhan 1443 hijriah Socolatte Pidie Jaya dan Bank Aceh mensponsori kegiatan donor darah pada Rabu 30 Maret 2022 sekitar pukul 08.30 wib.


"Undangan yang disebarkan ada 15 undangan untuk instansi yang ada di Kabupaten Pidie Jaya, dengan target 60 kantong darah dalam kegiatan tersebut," sebut Ketua PMI Pidie Jaya,Said Abdullah, melalui Kepala Markas, Samsul Bahri.


Menurut, Samsul Bahri bahwa kegiatan ini di laksanakan dengan di sponsori oleh Socolatte Pidie Jaya dan Bank Aceh selama satu hari dari pukul 08.30 wib hingga pukul 13.00 wib siang.


Adapun yang ikut serta dalam kegiatan ini seperti Ormas,MRI dan Bank Aceh, Koramil, Polsek, dan puskesmas di tiga Kecamatan yaitu Kecamatan Trienggadeng,Pante raja, dan Kecamatan Bandar Baru.


Namun ikut juga di undang pihak Armed, KJP, Komunitas Pijay gleh, PII, kegiatan ini hasil kerjasama Palang Merah Indonesia dengan Masyarakat Relawan Indonesia Pidie Jaya.


"15 undangan untuk instansi, ada dari Polsek, Koramil dan puskesmas di tiga kecamatan, dengan target 60 kantong darah, namun kini sudah terkumpul hanya 31 kantong darah, dengan jumlah pendaftar 45 orang," jelas Samsul Bahri.


Selain itu katanya, bahwa selama ini rumah sakit umum daerah (RSUD) Pidie jaya mengalami kekosong darah dari bulan Januari tahun 2022, sehingga membuat pasien kalang kabut untuk mencari pendonor darahnya.


Samsul menjelaskan bahwa pihak PMI Pidie Jaya tak bisa melakukan donor darah di awal tahun karena tak adanya anggaran sama sekali, dengan inisiatif maka itu PMI melakukan pencarian sponsor dari luar supaya bisa di laksanakan donor darah untuk keperluan pasien di rumah sakit.


"Selama ini kita kosong darah dari bulan Januari 2022, bahkan bagi keluarga pasien yang membutuhkan darah dengan cara mengajak saudara nya untuk mendonor, hal ini dikarenakan stok darah di rumah sakit kosong selama ini,"ucapnya. (***).

Bagikan:
KOMENTAR