Inilah Kelebihan Fahala Berqurban Di Hari Raya Idul Adha Bulan zulhijjah 1442 Hijiriah


Rabu, 21 Juli 2021 - 19.41 WIB



ACEH UTARA - Menjelang hari raya Idul Adha 1442 Hijiriah Tahun masehi 2021, umat muslim selalu mempersiapkan perayaan Idul Adha untuk melaksanakan ibadah menyembelih hewan kurban mulai dari kambing, domba hingga sapi dan kerbau.


Seperti hal nya yang dilakukan oleh Panitia pelaksana penyebelihan Hewan Qurban  lingkungan Kemesjidan Sirajul Mukhilishin Gampong Punti SB Tanah Luas Aceh Utara,Rabu, 21 juli 2021.


Dengan jumlah Hewan Qurban Pada tahun Ini Untuk Kemesjidan Sirajul Muhklishin Punti SB merupakan tahap pertama pelaksanaan Qurban Hari Raya Idul Adha yaitu Ada 9 Ekor sapi,dan  1  ekor Kambing dengan jumlah penerima  secara keseluruhan di Lima desa yang ada dengan Total  500 penerima secara ke seluruhan.


Lima Desa dalam lingkungan Mesjid Sirajul Muhklishin yaitu Gampong Punti SB,Serbajaman Tunong,Leuhong,Cotdah Dan Tumpok Aceh.


Untuk pelaksanaan menyembelih hewan kurban ini hendaknya mengedepankan tata cara dan adab yang baik khususnya kepada hewan yang akan disembelih.


Dalam melaksanakan ibadah ini, penyembelihan hewan kurban adalah bagian dari ibadah yang sangat dianjurkan.


Untuk menyempurnakan ibadah itu, kita dianjurkan untuk berdoa ketika penyembelihan hewan kurban,hal tersebut di sampaikan Imam Mesjid Sirajul Muklisin Gampong Punti SB Kecamatan Tanah Luas Aceh Utara Tgk Haji Muraqi (Abah),Rabu 21 Juli 2021.


"Inilah doa yang dibaca sesaat sebelum hewan kurban kita disembelih. Doa ini dibaca dengan harapan Allah menerima ibadah kurban kita.

اَللَّهُمَّ هَذِهِ مِنْكَ وَإِلَيْكَ فَتَقَبَّلْ مِنِّيْ يَ

Allâhumma hâdzihî minka wa ilaika, fataqabbal minnî yâ karîm


Artinya, “Ya Tuhanku, hewan ini adalah nikmat dari-Mu. Dan dengan ini aku bertaqarrub kepada-Mu. Karenanya hai Tuhan Yang Maha Pemurah, terimalah taqarrubku.”


Kendati demikian, ada sejumlah  persyaratan yang dianjurkan ketika kita mengambil ancang-ancang untuk menyembelih hewan kurban yaitu dengan memakai bedak,minyak wangi dan celak untuk mempercantik hewan kurban tersebut selanjut nya langsung di sembelih lalu dibagikan ke pada yang berhak menerima nya.


Kelebihan kita berQurban di hari Raya Idul Adhaa  Bulan Zulhijjah 1442 Hijiriah ,adalah setetes darah yang keluar dari Hewan yang di Qurban itu,akan di ampuni dosa orang yang berqurban dan dosa keluarga nya dan pada saat waktu bangkit di hari kiamat,aman di prahara hari kiamat,dan mizan(timbangan) di hari kiamat,serta masih banyak fahala lain nya dalam berkurban,Ujar Tgk Haji Muraqi saat dilokasi Hewan Qurban Mesjid Sirajul Muhklishin Punti SB.


Dengan harapan Ketua panitia pelaksanaan penyembelih Hewan Qurban ,kedepan agar lebih ada peningkatan untuk tahap pertama alhamdulillah sudah terlaksana dengan baik,namun kedepan 


"Kami berharap acara ini kedepan bisa terlaksana dengan lebih banyak lagi,karena disamping kita lebih mendekatkan diri kepada Allah ,juga bisa menjalinkan lebih erat hubungan secara habblum minannass"kata ,panitia pelaksanaan qurban Mesjid Sirajul Muhklishin Waled  Mayeddin.(Gram).

Bagikan:
KOMENTAR