SOP Kreh Kroh Sambangi Posko Relawan KNPI Pidie Jaya Untuk Rohingya.


Senin, 11 September 2017 - 21.08 WIB


PIDIE JAYA -  Bakal Calon (Balon) Bupati Pidie Jaya tahun 2018, Muhammad Yusuf yang akrab di sapa Sop Kreh Kroh menyambangi posko relawan kemanusian milik Dewan Pimpinan Daerah Komite Nasional Pemuda Indonesia (DPD-KNPI) Pidie Jaya bertempat di pinggir jalan Nasional Medan- Banda Aceh, tepatnya di Simpang Tiga, Kota Meureudu, Pidie Jaya, Senin (11/09).

Namun dalam kunjungan tersebut ke posko relawan kemanusian DPD KNPI Pidie Jaya mengejutkan para anggota KNPI karena tak di duga dengan kedatangan salah satu sosok yang disegani di Bandar Baru itu.



Dari sekian banyaknya bakal calon Bupati Pidie Jaya yang akan maju kedepan namun hanya Muhammad Yusuf alias Sop Kreh Kroh panggilan Akrabnya yang menyempatkam diri bersilaturrahmi dengan sejumlah relawan kemanusian DPD KNPI Pidie Jaya.


Dengan kehadirannya ke posko itu membuat sebagian relawan bertanya - tanya " siapa gerangan tersebut " di karenakan beliau belum memperkenalkan dirinya.



Di posko relawan kemanusian Sop Kreh Kroh sempat bercanda ria dengan relawan " Nyan Baro bereh Aneuk Muda Pidie Jaya, Bek gadoh pike politik, walaupun long ku neuk ek ke Bupati Pidie Jaya, " cetus dia dengan  gaya khas Kreh Krohnya itu.


Dalam kesempatan ini Sop Kreh Kroh sedikit menceritakan tentang konflik yang terjadi di Myanmar yang telah terjadi puluhan tahun. Dimana dahulu Myanmar adalah sebuah negara manyoritas Islam.

"Sungguh disayangkan nasib saudara kita di arakan  Rohingya,"ungkapnya.



Menurut nya kegiatan yang di lakukan oleh teman-teman pengurus KNPI Pijay sangat mulia, terus lanjutkan dan jangan pernah berhenti untuk berbuat demi kemanusian.

Dalam kesempatan itu Sop Kreh Kroh juga memberikan bantuan yang diterima langsung oleh koordinator relawan Zikrillah, SP.


" Nyo bacut dari long, bek kalen jumlah nyan. Tapi kalen lah keiklasan long, ( ini sedikit dari saya, jangan lihat jumlahnya, tapi lihat ke iklasannya-red),sebut Sop Kreh Kroh.

Semenetara itu Ketua KNPI Pidie Jaya Afrizal Walet, S.Pd, sangat bangga dengan sikap Sop Kreh Kroh atas kepeduliannya yang mengunjungi ke posko relawan kemanusian.

"Kami mengucapkan terima kasih atas kepedulian SOP Kreh Kroh yang telah menyempatkan diri berkunjung ke posko Relawan, Alhamdulillah ini bentuk spontanitas kepedulian masyarakat untuk membantu saudara kita di rakhene,"terang Walet. (Rissan).
Bagikan:
KOMENTAR