Polisi Pidie Berhasil Ringkus Bandar dan Amankan 34 Paket Sabu Seberat 47,10 Gram.


Senin, 11 September 2017 - 12.29 WIB


PIDIE - Kepolisian Resort (Polres) Pidie bersama tim Sat Resnarkoba Polres kembali membuat kejutan dengan meringkus bandar sabu berinisial  AD, (50), Warga Gampong Pante Teungoh, Kecamatan Kota Sigli, Kabupaten Pidie, Senin (11/09/2017).


Kapolres Pidie AKBP Andy Nugaraha Setiawan Siregar, SIK melalui Kasat Resnarkoba Polres Pidie saat di publikasikan melalui bagian humas Polres Pidie mengatakan, AD merupakan salah satu target utama dari Polres Pidie dalam hal pemberantasan Narkoba di wilayah Kabupaten Pidie.


Menurut Polisi penangkapan pelaku AD berdasarkan laporan masyarakat Gampong Glee Berawang, Kecamatan Padang Tiji, Kabupaten Pidie kepada pihak berwajib yang resah dengan ulahnya yang sering mengemas dan mempaketkan barang haram di rumah keponakannya di Gampong tersebut.


Tak hanya mengemas dan memapaketkan barang haram tersebut, AD juga dikenal sebagai bandar sabu yang sering beroperasi di wilayah Kabupaten Pidie dan Pidie Jaya dan terkenal licin dalam melakukan aksinya.
Dari laporan masyarakat, tim yang di Pimpin langsung oleh AKP Raja Aminuddin Harahap, S.Sos melakukan penyelidikan di lokasi rumah keponakan AD yang terletak di Gampong Glee Berawang, Kecamatan Padang Tiji, Kabupaten Pidie.


Namum saat tim tiba di rumah keponakan AD , Senin (11/09) dini hari, tim menemukan AD sedang memaketkan barang haram tersebut, kedatangan tim mengejutkan AD, walau sempat mengambil langkah seribu, namun AD tak berkutik karena aparat telah mengepung rumah keponakannya tersebut.


Di lokasi tim berhasil mengamankan 34 (tiga puluh) empat Paket sabu seberat 47, 10 Gram dan 1 (satu) Unit Hp Merk Nokia yang sering digunakan pelaku untuk bertransaksi barang haram tersebut.


Perbuatan AD diketahui oleh aparat dari penangkapan – penangkapan para kurir sabu yang bekerja kepadanya.


"Kini petualangan AD telah usai dan kini ia beserta barang bukti telah diamankan di Mapolres Pidie guna penyelidikan lebih lanjut," sebut AKP Raja.(rilis/Jem)
Bagikan:
KOMENTAR