Bantuan Untuk Rohingya Mulai Berdatangan Dari Sekolah - Sekolah Di Pijay.


Senin, 18 September 2017 - 13.21 WIB


PIDIE JAYA -  Bantuan kemanusian untuk muslim Rohingya terus berdatangan melalui program 'Posko Relawan Kemanusiaan Komite Nasional Pemuda Indonesia.



Namun donasi kali ini diserahkan oleh perwakilan sekolah, masjid, kelompok masyarakat maupun perorangan, Senin (18/09).
 


"Hari ini tim Relawan Peduli mendapat amanah dari Sekolah,Gampong dan Mesjid,"sebut Zikrillah.
 


Kordinator Relawan Zikrillah menjelaskan dana yang terkumpul merupakan sumbangan dari para pelajar, Dewan Guru dan Masyarakat,  Baik di Kecamatan dalam Kabupaten Pidie Jaya. 



"Kami tergerak untuk memberikan bantuan bagi saudara-saudara muslim Rohingya yang terusir dari tanah kelahirannya," jelasnya.
 


Tadi malam 'Relawan Kemanusiaan Save Rohingya' juga menerima bantuan warga Meunasah Balek, Kecamatan Meureudu, Kabupaten Pidie Jaya. 


 
Azhar M Gade, Geuchik Meunasah Balek mengatakan pihaknya secara spontan menggalang dana begitu melihat kondisi warga muslim Rohingya yang teraniaya dan menjadi korban pembantaian militer Myanmar.
 


Donasi yang kami serahkan berupa uang tunai, beras dan pakaian layak pakai. Kami sangat mendukung apa yang dilakukan oleh pemuda Pidie Jaya ini,  semoga apa yang kami berikan bisa diterima oleh saudara kita pada tempar pengungsian di Bangladesh.(Nasruddin)
Bagikan:
KOMENTAR