Seorang Kakek Ditemukan Tewas Bersimbah Darah di Dalam Kiosnya


Sabtu, 01 April 2017 - 13.55 WIB


ACEH UTARA - Seorang kakek, Abdul Rani (70) ditemukan tewas bersimbah darah di dalam warung kelontong miliknya yang terletak di Jl. ExxonMobil, Desa Paya, Kecamatan Tanah Luas, Kabupaten Aceh Utara, Sabtu (1/4/2017) sekira pukul 6:15 WIB. Korban diduga dibunuh oleh istrinya, Nur Hasanah akibat disulut api cemburu.

Insiden pembunuhan itu pertama kali diketahui oleh tetangga korban, Mirawati (40). Pagi itu, saksi didatangi pelaku Nur Hasanah (60) dengan kondisi berlumuran darah sembari berteriak-teriak meminta bantuan.


"Saat itu saya mau ambil wudu untuk salat, saya pun kaget bang dipanggil-panggil si Nur (panggilan pelaku-red). Tangan dia banyak darah, aku takut nolong dia makanya aku panggil pak Keuchik," ujar saksi yang mengaku takut menolong Nur Hasanah karena phobia dengan darah.


Tak berselang lama, sekitar pukul 7:00 WIB anggota Polsek Tanah Luas bergerak ke lokasi untuk memasang garis Polisi. Dari hasil penyelidikan, Polisi menemukan seutas tali jemuran sepanjang 1 meter lebih yang dibuang di sumur belakang kios, senjata tajam pisau, besi cor sepanjang 1 meter, dan pakaian korban.


Kapolres Aceh Utara AKPB Untung Sengaji melalui humas Polres menyebutkan bahwa pelaku sudah diamankan ke Mapolsek Tanah Luas guna penyelidikan lebih lanjut motif dari pembunuhan itu.


Sementara itu berdasarkan informasi yang dihimpun dari berbagai sumber menyebutkan, pasangan pasutri itu sebelumnya sempat cekcok diduga masalah perselingkuhan. Beredar kabar, korban Abdul Rani memiliki tiga orang istri, sedangkan pelaku pembunuhan tersebut adalah istri mudanya. []
Bagikan:
KOMENTAR