Difasilitasi Polantas Pelajar Peragakan Cara Berkendaraan


Jumat, 10 Maret 2017 - 16.54 WIB


LHOKSEUMAWE - Difasilitasi Polantas, puluhan pelajar dari Komunitas Pelajar Tertib Berlalu Lintas (Pelantas) bersama Duta Lalu lintas peragakan dan mensosialisasikan cara berkenderaan yang aman kepada pengguna jalan untuk meminimalisir angka pelanggaran dan Kecelakaan Lalu Lintas di Kota Lhokseumawe.


Sosialiasi yang di Prakarsai oleh Polantas Polres Lhokseumawe itu berlangsung di Simpang Taman Riyadah Kamis, (9/3), hal itu dilakukan dalam rangka Operasi Simpatik tahun 2017 yang sudah berjalan dari 1 Maret dan berakhir 21 Maret 2017.


Kapolres Lhokseumawe AKBP Hendri Budiman melalui Kasat Lantas Polres Lhokseumawe IPTU Mulyana yang hadir dalam acara tersebut mengatakan bahwa pihak sengaja melaksanakan sosialisasi itu. "Hari ini kita sosialisasi dan imbauan tertib berlalulintas dalam rangka operasi simpatik rencong 2017, dengan melibatkan komunitas pelajar adek-adek kita dari SMA yang tergabung dalam komunitas pelantas untuk memberikan ilustrasi atau demontrasi tentang berkendaraan yang baik," ujarnya kepada wartawan.


Dilanjutkan, tujuannya kegiatan itu supaya masyarakat pengguna jalan bukan hanya mendengar tapi dapat melihat langsung kesiapan dan cara berkendaraan yang baik dan aman dengan diperagakan oleh pelajar, dengan peragaan ini diharapkan akan lebih mengingatkan masyarakat pengguna jalan untuk melakukan pengecekan kelengkapan helm dan surat kendaraan, lalu berdoa sebelum melangsungkan perjalanan.


Ditambahkan, selama oprasi simpatik banyak kita temukan pelanggaran lalu lintas, masih banyak yang melanggar namun kita tidak akan pernah berhenti memberikan imbauan kepada masyarakat tentang tertip berlalu lintas, supaya lebih sadar lagi tentang keselamatan berkendaraan. [TOPMETRO.NEWS]
Bagikan:
KOMENTAR