REDELONG – Seorang suami di Kampung Darul Aman, Kecamatan Permata, Bener Meriah nekat membakar rumah miliknya sendiri, Kamis (3/2/2022) sekitar pukul 19.00 WIB.
lantaran istri meninggalkan banyak utang. Pelaku A (37) sempat menghalang warga dan petugas Damkar yang berusaha memadamkan api sambil mengacungkan parang dan gergaji.
"Jangan dipadamkan," teriak A kepada petugas sambil mengancam akan dibacok. Menurut keterangan tetangga, istri A sudah meninggalkan A sejak setahun lalu, namun meninggalkan utang.
A pernah meminta untuk menjual kebun agar bisa menutupi utang tersebut, namun keluarga menolak.
Kapolsek Permata, Iptu B Nasution menjelaskan pelaku mengamuk dan membakar rumah bermaterial miliknya sendiri.
"A lari setelah melakukan aksi bakar rumah sendiri, personil dan masyarakat mencari A yang lari kearah kebun, namun sudah ditemukan dan diamankan oleh keluarga, kerugian materi mencapai Rp 45 juta," tutup kapolsek.
Sumber : Anteroaceh.com