Kadisdik Pidie Jaya Tutup Kegiatan Lomba Budaya Mutu Jenjang SD


Kamis, 14 November 2019 - 23.37 WIB


Meureudu -Budaya mutu sekolah merupakan faktor penting dalam membentuk siswa menjadi manusia yang memiliki karakter, terampil, disiplin, berfikir kritis, kreatif, kolaboratif dan komunikatif. Kamis (14/11/2019).


Sekolah yang memiliki keunggulan budaya mutu dapat dilihat dari beberapa variabel seperti manajemen sekolah, proses pembelajaran, kegiatan ekstrakurikuler, kinerja  perpustakaan, dan usaha kesehatan sekolah, yang bermuara pada capaian prestasi sekolah. 


Hal ini dikatakan Kepala Dinas Pendidikan Kabupaten Pidie Jaya Saiful, M.Pd dalam arahan dan sambutan penutupan Lomba Budaya Mutu Sekolah (LBM) Jenjang Sekolah Dasar di SMPN 2 Meuredu Pidie Jaya.



Untuk itu Saiful berharap Lomba Budaya Mutu ini dapat menjadi contoh sekolah dasar lainnya dalam lingkungan Disdik Kabupaten Pidie Jaya untuk terus meningkatkan kualitas hasil belajar dan kualitas pendidikan di sekolahnya.


Sementara Zulwanis, S.Pd selaku pelaksana kegiatan mengatakan Pemilihan ini difokuskan hanya pada penilaian mutu pendidikan secara keseluruhan, yang mencakup: budaya mutu pembelajaran, budaya mutu ekstrakurikuler, dan budaya mutu manajemen berbasis sekolah (MBS). 


Setelah beberapa tahap penilaian, sekolah sekolah yang menjadi juara antara lain adalah ; Katagori SD Pembina Juara I adalah SDN Kuta Batee, Juara II SDN Simpang Tiga, Juara III Juara III SDN Teupin Pukat, Katagori SD Negeri Juara I SDN Mon sagoe, Juara II SDN Neulop Matee, Juara III SDN Kumba, Katagori SD Swasta Juara I SD It Annur, Juara II SDS Muhammadyah, Juara III SD IT Rabbani, Katagori SD 3T Juara I SDN Satap Sarah Mane, Juara II SDN 28 Bandar Baru, Katagori SD Klub Olahraga Juara I SDN Mns. Kota Meureudu, Juara II SDN Tutue Ara, Juara III SDN Rhieng. (Mal)
Bagikan:
KOMENTAR