KRI Rencong-622 yang Terbakar Pernah Melawan Kapal Malaysia


Rabu, 12 September 2018 - 09.42 WIB


Jakarta - KRI Rencong-622 terbakar di Perairan Sorong pada Selasa, 11 September 2018 pagi. Kapal perang kelas cepat ini terbakar kurang lebih 20 mil dari Dermaga Komando Armada III.
Dinas Penerangan TNI AL menyebutkan, pada saat kejadian, cuaca cerah dan gelombang laut dalam kondisi landai. Kepala Dinas Penerangan TNI Angkatan Laut Laksamana Pertama TNI Gig Jonias Mozes Sipasulta mengatakan kebakaran ini bermula ketika KRI Rencong mulai bergerak menuju dermaga umum sorong.
KRI Rencong-622 ini hendak mengisi ulang pasokan air tawar. "Semua kru dan ABK selamat," kata Kepala Dinas Penerangan TNI Angkatan Laut Laksamana Pertama TNI Gig Jonias Mozes Sipasulta lewat keterangan pers, Selasa, 11 September 2018.
Kapal ini dibuat di Galangan kapal Tacoma SY, Masan, Korea Selatan pada tahun 1979. KRI Rencong-622 bertugas di bawah Komando Armada II yang bermarkas di Surabaya. KRI Rencong-622 bertugas menjaga perairan laut Indonesia bagian tengah. Semasa bertugas, KRI Rencong-622 pernah berurusan dengan kapal dari Malaysia.


Sumber : TEMPO.CO
Bagikan:
KOMENTAR