LEICESTER - Langkah Atletico Madrid untuk lolos ke semifinal kian terbuka. Atletico memimpin 1-0 atas Leicester City di leg kedua perempatfinal, untuk unggul agregat 2-0.
Bertandang ke Stadion King Power, Rabu (19/4/2017) dinihari WIB, Saul Niguez menjadi pembeda kedua tim. Saul membuka keunggulan Los Rojiblancos di menit 26.
Jalannya Pertandingan
Leicester memulai pertandingan dengan defisit satu gol. Mereka langsung menyerang dan mendominasi penguasaan bola, namun sulit membuat peluang bersih.
Baru di menit 21, sebuah peluang tercipta. Shinji Okazaki menerima umpan silang mendatar di dekat tiang gawang, tapi tembakan first-time dia gagal mengarah ke sasaran karena dibayangi Diego Godin.
Dua menit kemudian, tekanan Leicester menghasilkan tendangan bebas. Eksekusi Riyad Mahrez terlalu dalam sehingga bisa diamankan dengan mudah oleh kiper Jan Oblak.
Serangan balik Atletico mematikan Leicester. Di menit 26, Saul Niguez membawa Atletico memimpin 1-0 [agregat 2-0], setelah menyambut crossing Filipe Luis dengan sundulan ke arah tiang jauh.
Setelah unggul, Atletico menumpuk banyak pemain di tengah sehingga menyulitkan Leicester membuat serangan berbahaya. Sampai babak pertama berakhir, skor 1-0 untuk keunggulan Atletico tidak berubah.
Susunan Pemain
LEICESTER CITY: Schmeichel, Morgan, Ndidi, Fuchs, Simpson, Benalouane, Albrighton, Drinkwater, Okazaki, Mahrez, Vardy
ATLETICO MADRID: Oblak, Savic, Jose Gimenez, Juanfran, Diego Godin, Carrasco, Gabi, Saul, Koke, Griezmann (detik)