Vario Putih Tabrak Vario Putih, Korban Dievakuasi Ke Rumah Sakit Cut Mutia


Sabtu, 25 Februari 2017 - 10.18 WIB


LHOKSEUMAWE - Kecelakaan lalu lintas (Laka lantas) kembali terjadi antara dua kenderaan jenis vario di jalan Keude Punteuet-Mbang, tepatnya di Desa Mane Kareung Kecamatan Blang Mangat, Kota Lhokseumawe,  Jum'at (24/02/2017) sekitar pukul 11.45 WIB. 


Kapolres Lhokseumawe AKBP Hendri Budiman melalui Kapolsek Blang Mangat IPDA Iskandar menyampaikan, Lanjutnya, Laka lantas terjadi  antara sepmor merk honda type Vario Nopol BL 6682 KAB, warna putih yang dikendarai oleh Nurkasmawati (30) IRT Warga Mane Kareung, yang saat itu berboncengan dengan Ikhwan (15) pelajar yang juga Warga Desa Mane Kareun, Kecamatan Blang Mangat, Kota Lhokseumawe, dengan Honda Vario warna putih Nopol BL  4794 KW identidas belum teridentifikasi karena melarikan diri.


"Mendapat informasi tersebut kita langsung mendatangi TKP kejadian, saat ini korban sudah di evakuasi ke Rumah sakit Cut Mutia dan barang bukti sudah kita amankan untuk proses lanjut oleh unit Laka lantas Polre Lhokseumawe," ujarnya.


Ditambahkan, kejadian tersebut bermula ketika Sepmor vario BL 6682 KAB  melaju dari arah Keude Punteuet menuju ke Mane Kareung, sesampai di Mane Kareng, saat hendak berbelok ke arah kanan Jalan namun dari arah bersamaan muncul sepmor BL 4794 KW dan menabrak sepmor BL 6682 KAB.


Akibat kejadian tersebut Nurkasmawati mengalami luka-luka di kepala, kuping, betis dan kaki sedangkan Ikhwan luka lecet di siku. [Jem]
Bagikan:
KOMENTAR