LAN Kota Lhokseumawe Dan Dandenpom IM/1 Sosialisasikan P4GN dan Lakukan Tes Urine


Senin, 16 Desember 2019 - 20.50 WIB


Lhokseumawe - Denpom IM/1 Lhokseumawe dan LAN (lembaga Anti Narkotika) kota Lhokseumawe melakukan kegiatan optimalisasi program P4GN (pencegahan, pemberantasan, penyalahgunaan, peredaran gelap Narkoba) TW IV TA 2019, Senin 16/12 2019 di Aula Madenpom IM/1 jln. Iskandar Muda Ds. Kp. Jawa Lama Kecamatan Bandar Sakti Kota Lhokseumawe

Dalam giat tersebut diselenggarakan Denpom IM/1 bekerjasama dengan LAN (lembanga anti Narkotika) Kota Lhokseumawe yang dihadiri oleh lebih kurang 25 orang personel Denpom IM/1.

Turut hadir yaitu Dandenpom IM/1 Mayor Cpm Basuki Prijatmono, S.H. selanjutnya H Miswar Ibrahim SE.MsP (Ketua DPC LAN Kota Lhokseumawe) Dan Dr. Husna (dokter Lab. LAN Lhokseumawe) serta Para Perwira Staf Denpom IM/1dan juga ikut serta Personl BA, TA dan PNS Denpom IM/1.

Kegiatan tersebut dibuka oleh Serka Putri Ayu Sari Dewi. Selanjutnya Sambutan Dandenpom IM/1 Mayor Cpm Basuki Prijatmono, S.H. dan Sambutan Ketua DPC LAN  Lhokseumawe H Miswar Ibrahim.SE.MSP.

“ selain melakukan sosialisasi kami bersama dengan Dadenpom IM/1, juga melakukan test urine kepada 25 personil yang dipilih secara acak,dan Alhamdullilah hasilnya semuanya negative “ Pungkas Ketua LAN Kota Lhokseumawe H.Miswar Ibrahim SE.MsP.

Pihaknya juga memberikan apresiasi kepada Dandenpom IM/1 Lhokseumawe Mayor  CPM Basuki Prijatmono SH , yang telah mempercayakan LAN Kota Lhokseumawe melakukan sosialisasi tentang narkotika dan test urine personil Denpom setempat.

Sementara itu, Dandenpom IM/1 Lhokseumawe Mayor CPM Basuki Prijatmono SH menyebutkan, kegiatan yang bekerja sama dengan LAN ini adalah upaya untuk mencegah supaya personil tidak terlibat narkoba dan bisa menjadi contoh bagi personil lainnua.

"Sebenarnya jumlah personil dibawah denpom IM/1 berjumlah 35 personil, dikarenakan ada yang sakit dan cuti yakni, jadi yang bisa mengikuti tes urine hari ini berjumlah 25 personil. Ujar komandan Basuki.

Selanjutnya agenda P4GN dan tes urine tersebut akan menjadi agenda rutin triwulan  yang kami akan lakukan.
Hasil tes urine pun sangat memuaskan, tidak ada yg positif.

"Saya mengucapkan terimakasih atas dedikasih DPC LAN Lhokseumawe dalam mensukseskan Tes urine Anggota Denpom IM/1 dan saya siap mendukung langkah positif dari DPC LAN Lhokseumawe"

"Apabila ada anggota saya yang terlibat dan terindikasi narkoba saya akan proses. Pungkas komandan Basuki . (Rls)
Bagikan:
KOMENTAR